Pengaruh Citra Merek Dan Garansi Terhadap Keputusan Pembelian Smart Phone Merek Oppo

Authors

  • Murni Kaila Universitas Pasir Pengaraian

DOI:

https://doi.org/10.30606/hirarki.v1i1.80

Keywords:

Citra Merek, Garansi, Keputusan Pembelian

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh citra merek dan
garansi terhadap keputusan pembelian smart phone merek Oppo pada
mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Pasir Pengaraian. Penelitian ini
menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei. Sampel dalam
penelitian ini sebanyak 88 orang responden yang merupakan mahasiswa
Fakultas Ekonomi Universitas Pasir Pengaraian yang menggunakan smart
phone merek Oppo. Metode teknik pengambilan sampelnya menggunakan
metode accidental sampling. Analisis data yang digunakan adalah analisis
deskriptif dan analisis regresi linier berganda dengan uji f dan uji t untuk
mengetahui pengaruh secara bersama-sama dan pengaruh secara parsial
antara variabel yang diteliti. Hasil penelitian diperoleh persamaan regresi
linear berganda Y = 11,945 + 0,204x1 + 0,583x2. Secara simultan citra merek
dan garansi berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian smart
phone merek Oppo.

 

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2019-06-01

How to Cite

Kaila, M. (2019). Pengaruh Citra Merek Dan Garansi Terhadap Keputusan Pembelian Smart Phone Merek Oppo. Hirarki : Jurnal Ilmiah Manajemen Dan Bisnis, 1(1), 6–16. https://doi.org/10.30606/hirarki.v1i1.80

Similar Articles

1 2 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.